Kegiatan Launching Apkasi Expo 2024

by bagpem

Jakarta – Asosiasi Pemerintah Kabupaten Seluruh Indonesia (APKASI) dalam rangka memfasilitasi pemerintah kabupaten dslam mempromosikan produk unggulan dan potensi daerah menyelengarakan kegiatan Launching APKASI Expo 2024 (Trade, Tourism, dan Invesment) dengan tema “Meningkatkan Daya Saing Daerah menuju Indonesia Emas 2045”. Acara Apkasi Otonomi Expo Tahun 2024 direncanakan akan diselenggarakan pada tanggal 10-12 Juli 2024 di Jakarta Convention Center, Senayan Jakarta.

Bagian Pemerintahan mengikuti kegiatan ini sebagai  fungsi menjalankan memfasilitasi forum dan asosiasi pemerintah daerah dalam rangka memberikan bahan masukan bagi pimpinan dalam menetapkan kebijakan terkait promosi potensi dan peningkatan investasi daerah.

Launching APKASI Expo diikuti oleh 416 kabupaten seluruh indonesia dan dibuka oleh Direktur Eksekutif APKASI Sarman Simandjorang selaku Ketua Pelaksana AOE 2024. Dalam event Apkasi Otonomi Expo 2024, Apkasi akan memfasilitasi buyer dan investor potensial melalui Kerjasama dengan Kementrian Perdagangan serta melibatkan Indonesia Trade Promotion Center (ITPC) di luar negeri. Penutupan Acara Launching dan Sosialisasi Apkasi Otonomi Expo Tahun 2024 diwakilkan oleh Joune J E Ganda Ketua Bidang Politik dan Keamanan Apkasi sekaligus selebrasi launching AOE 2024 dengan melakukan pemukulan gong bersama dewan pengurus dan anggota Apkasi.

Related Posts